Cerita Livina Ciptakan Perjalanan Aman Nyaman dan Berkesan Setiap Hari.

By Farichatuljannah - 11:33 AM


Alasan setiap orang memiliki mobil bermacam macam. Ada yang untuk mobilitas harian, ada yang digunakan untuk hanya jika bepergian jauh dan rame rame. Aku dan keluargaku adalah tipe yang menggunakan mobil saat perginya rame rame atau perjalanan jauh. 

Saat perginya rame rame ada anak anak dan Ibuk kami yang sudah lanjut usia, maka pilihan memiliki mobil selalu kami pilih prioritas mobil MPV yang aman nyaman dan selalu meninggalkan kesan setiap perjalanannya. 

Beberapa hari lalu aku dan suami jalan ke GIAS melihat berbagai mobil dengan segala inovasinya. Tapi entah memgapa perhatian kami sama tertuju pada mobil yang dipampang diatas panggung ini. Nissan Livina. 


Jujur aja Nissan Livina ini dari luar terlihat lebih besar elegan dan modern banget. Detail lekukannya juga super alus dan cantik. Lihat saja Mulai dari bodi depan dan lampu kiri kanannya. 

Mengulik Mobil Nissan Livina terbaru ini aku jadi berfikir betapa cocoknya mobil ini untuk keluarga kami yang suka kemana-mana rame-rame. Apalagi Ibuk yang sudah lanjut usia tidak mungkin kami ajak mengendarai transportasi umum kalau kemana-mana. 

So sejujurnya kami mencari mobil itu lebih kepada mobil yang mampu memberikan rasa aman nyaman dan bisa memberikan kesan disetiap perjalanan kami. Dan ternyata Nissan memberikan lebih dari itu.


Cocok Temani Ibu Ziarah Walisongo

Wah setelah mengulik dalam hampir setengah hari di booth Nissan Livina GIAS 2019, Nissan Livina yang ini cocok banget untuk keluarga kami. Karena Ibuk rajin sekali minta ziarah wali yang itu ada di berbagai kota di Indonesia, kami pasti butuh mobil yang bisa tetap nyaman di berbagai medan jalan. 

Nah, Nissan livina ini untungnya punya suspensi generasi baru. Dan itu cukup empuk sehingga tidak terlalu mengurangi kenyamanan saat melintasi jalan bergelombang. Ibu jadi tetap nyaman meski harus melewati jalan terjal. 

Tau gak kenapa bisa tetap nyaman gitu? Karena Nissan Livina menggunakan teknologi dari Lancer Evo X. Teknologi yang 
membuat penumpang belakang merasa lebih nyaman ketika berkendara di jalan raya, artinya suspensinya memiliki stabilitas yang bagus. 


Jangan Khawatir Naik Rame-Rame

Hihihi setiap kali naik mobil rame-rame kami selalu takut mobilnya ambles alias keberatan loh hahha. Secara sukanya pergi rame-rame. Tapi rupanya kalau pakai Nissan Livina terbaru ini gak perlu khawatir. 

Soalnya All New Nissan Livina bertransmisi matic konvensional 4 percepatan, dengan dukungan mesin 1.5L MIVEC bertenaga maksimum 102 hp pada 6.000 rpm. Meski demikian, untuk ukuran mobil keluarga, torsinya cukup besar yaitu 141 Nm pada 4.000 rpm.

Jangan khawatir lagi, mobil ini gesit banget saat berakselerasi. Beban bawaan yang cukup berat gak bakal mempengaruhi performanya. 

Jadi mau pergi ke Surabaya, cirebon ataupun ke Jakarta gak lagi khawatir karena aman banget.

Anak-anak Gak Bete Selama Perjalanan Jauh
Oya, tampilan yang ada di dalam mobil Nissan Livina ini juga sangat cantik elegan dan nyaman. Tempat duduknya, joknya sudah berbalut kulit premium. Bikin duduk lebih nyaman pastinya. Jahitannya juga sangat kuat terlihat sekali. 



Dan, anak anak gak bakal bosen perjalanan jauh. Karena tersedia audio layar sentuh 7 inci yang bisa mengusir bosan di perjalanan. Bisa buat radio, tv, flasdisk dan pantau teknologi yang ada didalam mobil ini. 

Yups. mobil ini punya berteknologi canggih, dilengkapi fitur terkini berupa tombol Start/Stop Engine, Smart Connectivity Audio, Hill Start Assist dan lampu Welcome & Coming Home.

Untuk mengakali area yang sempit, seperti saat melintasi jalanan sempit menuju Pucok Kreung, terdapat Rear View Camera dengan Rear Parking Sensor.

Mobil ini memiliki ground clearance tertinggi di kelasnya yakni 205 mm. Bukan hanya polisi tidur, jalanan berbatu menuju Pucok Kreung juga bisa dilintasi tanpa halangan berarti.


Bebas Berekspresi.
Anaka anak kidz jaman now itu hobinya bikin vlog ye, sama kek keponakannku. Apalagi kalau tujuan kita memang buat jalan-jalan dia pasti ngevlog di dalam mobil. Nah cucok banget nih mobil nissan livina ini punya Kabin kedap, suara mesin nyaris tak terdengar.

Ibuk atau anak anak bisa bebas atur posisi duduk. Kita bebas mengatur tinggi jok, maju-mundur dan sandarannya. 

Buat yang nyetir juga dibuat sangat nyaman. Lingkar kemudi juga bisa disesuaikan karena sudah tilt steering. Jok All New Livina terasa empuk dan tebal di semua baris kursi, jelas ini menambah kenyamanan untuk pengemudi dan seluruh penumpang.


Ibuk Bebas Bawa Apa Aja
Kalian tau kan kalau ibu itu pasti berikan yang terbaik buat anak-anaknya meski setua dan sedewasa apapun anak anaknya, kita tetap jadi anak anak bagi Ibuk. Jadi ibuk tu kalau bepergian selalu pengen bawa bekal, bawa jajanan, minuman dan buanyak lagi yang pengen dibawa untuk anak anak. Hahhaha

Dulu, kami selalu mewanti wanti ibu supaya gak bawa banyak, tapi nampaknya sekarang gak perlu lagi. Karena dengan mobil Nissan Livina banyak sekali kompartemen atau saku untuk menyimpan barang. 

Diantaranya adalah dibelakang kursi depan, lalu dibawah kursi baris kedua, dan yang terakhir tentunya di kursi baris ketiga. Gak cuma itu itu, semua kursi bisa dilipat hinga 90 derajat, sehingga barang yang dibawa bisa lebih banyak tanpa mengorbankan kenyamanan pengemudi dan penumpang kursi depan.

Mantap!

Hemat Abiz
Untuk sebuah mobil keluarga dengan semua teknologi kemananan kenyamanan dan pengalaman mengesankan selama perjalanan ini mobil ini punya harga yang terbilang terjangkau. Apalagi dengan tampilan luar yang sangat elegan. Mobil ini punya harga All new Nissan Livina dijual dengan bandrol Rp 199 Jutaan. Sedangkan versi termahal dijual Rp 260 Jutaan. Cukup terjangkau untuk mendapatkan mobil yang keren nan apik.


Belum lagi "Care Package" berupa suku cadang dan servis gratis yang diberikan hingga 50.000 kilometer/4 tahun guna melengkapi layanan purnajual. Wow!


  • Share:

You Might Also Like

0 comments

Silakan komentar