Ternyata Gini Tips Jitu Klaim Asuransi Perjalanan Paling Efektif

By Farichatuljannah - 9:02 PM


Melihat foto-foto traveling keliling indonesia, keliling dunia yang dilakukan artis, teman-teman di IG, kayaknya asik banget dan bikin mupeng yah.  Eits tapi tunggu dulu gaes, traveling kadang tak seindah foto-foto yang orang bagikan di sosial mediannya. 

Karena ada beberapa resiko besar yang kadang harus ditanggung oleh siapapun yang sedang melakukan perjalanan. Sepeti delay penerbangan, biaya medis, kehilangan uang bahkan  resiko meninggal dunia. Kalau sampai ada delay penerbangan, kecelakaan di negeri orang biaya medis tentu kita butuh banget asuransi. Banyak biaya bahkan membengkak.

Bahkan ada negara tertentu yang mewajibkan setiap turis yang datang harus memiliki asuransi. Hal itu mungkin untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal diluar dugaan.

Nah, beberapa waktu lalu aku ketemuan kumpul-kumpul sama teman-teman termasuk dengan teman-teman mobil123 portal otomotif nomor 1 di Indonesia kita ngobrolin nih tips jitu klaim asuransi perjalanan yang efektif.

TIPS JIKA TERJADI RESIKO TRAVELING

Kalau terjadi keterlambatan penerbangan jangan lupa minta keterangan delay dari airline dan boarding pas. Semakin lengkap dokumen yang dibutuhkan pastinya semakin gampang untuk urusan klaim. That for gaes yuk yang suka traveling siapkan semuanya dengan rapi. 

Trus misalkan di negara orang kita jatuh sakit pas lagi traveling, kalau punya asuransi lebih enak. Tinggal klaim aja. Cara klaim biaya medis pengobatan karena sakit, tentu saja siapkan dokumen yang lengkap. 
 
Dokumen yang kita perlukan di antaranya adalah Formulir Klaim, Polis Asuransi, Kartu Identias, Diagnosa dokter yang menyatakan sejauh mana gangguan fisik atau cidera yang diderita, Bukti Pembayaran, Surat kuasa apabila klaim diajukan oleh pihak lain selain pemegang polis atau tertanggung.

Kalau semua dokumen itu lengkap insyaAlloh lancar semua.
Begitu juga jika saat traveling di negeri orang kita kehilangan uang atau barang pribadi, maka kita harus menyiapkan beberapa dokumen seperti Formulir Klaim, Polis Asuransi, Kartu identitas, Bukti pembayaran, Laporan pihak kepolisan.

Nah ini yang paling buruk diantara beberapa resiko. Yaitu resiko kematian. Buanyak sekali yang harus kita siapkan dokumennya untuk bisa mengurus jenazah sampai memulangkan ke negara asal. Lantas bagaimana jika ada resiko kematian seperti ini? apa yang harus kita lakukan dan siapakn untuk luar negeri maupun dalam negeri?

Jika ada saudara kerabat atau keluarga meninggal saat traveling di luar negeri maka ini yang harus dilakukan. 

Di luar negeri kita harus urus surat kematian, surat otopsi, surat dari departemen kesehatan bahwa jenasah tidak menderita penyakit menular, sampai memberikan memberikan formalin jika perlu, memandikan dan mengenakan pakaian terhadap jenasah.

Lalu, jenasah yang sudah diberikan formalin akan dimasukan ke dalam box alumenium dan dimasukan di dalam peti. Lalu surat dokumen dibawa ke kedutaan untuk dilegalisasi. Dan secara parallel dilakukan pengurusan pemesanan kargo pesawat. Lalu disiapkan ambulan untuk membawa peti jenasah ke pesawat. Hingga jenasah yang sudah di dalam peti dimasukin ke dalam pesawat.


Dan di dalam negeri yang harus kita lakukan adalah menyiapakan ambulan untuk membawa jenasah dari bandara ke rumah duka. Dan terima jenasah dengan pihak keluarga.
  
Nah, tapi gaes... Masalahnya apakah semua asuransi bisa memberikan pelayanan yang super cepat dan nyaman? Karena saat traveling seringkali kita berada pada situasi yang tidak nyaman dan butuh kepastian jika terjadi resiko. So, pilih asuransi yang jitu dalam memberikan pelayanan asuransi perjalanan untuk kta dan keluarga. 


MSIG Online asuransi
MSIG menawarkan berbagai paket Asuransi yang sesuai dengan keperluan dan kenyamanan kita gaes. Kita bisa dengan mudah memilih paket asuransi dengan menaikan atau menurunkan paket yang kita mau mau.

Kalau menggunakan asuransi MSIG Online banyak keuntungan yang kita dapatkan. Diantaranya:

Praktis, yes traveler untuk urusan begini lebih suka yang praktis.
Kalau bisa praktis kenapa harus susah. Dengan MSIG Online ada solusi cara berbelanja produk asuransi secara modern dan nyaman. Cukup lakukan transaksi dari genggaman tangan dan sekejap kita akan terlindungi. Yes, online gaes.


Aman. MSIG Online  menjamin informasi pribadi kita dan akan tersimpan dengan aman dan MSIG Online berkomitmen untuk selalu menjaga kerahasiaan data polis. Hanya pemilik akun yang telah terverifikasi dapat melihat data-data tersebut.

Cepat. Yes! MSIG Online adalah asuransi dengan transaksi yang serba online, kita bisa dapat polis langsung dalam waktu yang bersamaan setelah kita membayar premi. Tidak perlu lagi menunggu sampai berhari-hari untuk penerbitan polis.

Pengajuan klaimnya juga sangat mudah. Tinggal laporkan klaim  melalui hotline number kami di (62-21) 252 3110 atau hubungi Claim WhatsApp Number di +62 812 9464 4004. Dan enaknya kalau kita Klaim center MSIG akan memandu kita ke langkah-langkah berikutnya. Lalu jika klaim merupakan reimbursement, dapat langsung di informasikan ke email di claim-travel@id.msig-asia.com. So easy kan?

 






  • Share:

You Might Also Like

3 comments

  1. aiiih senyum Mbak Icha seceria warna-warni roknya. Ya amit-amit deh saat liburan malah sakit. Ini gunanya asuransi perjalanan buat membantu liburan makin aman dan nyaman.

    ReplyDelete
  2. ih bener banget, aku pernah kapok pas jalan dompet travelmate hilang. eh lupa saat itu kita travelling gak beli asuransi dong. kelabakan..

    tapi gara-gara itu aku jadi notice, diatas 2 hari aku wajib beli asuransi.

    ReplyDelete
  3. Ahh salah fokus sama foto syantik nya.

    ReplyDelete

Silakan komentar